Latest News

7 Kebiasaan Manusia Yang Sangat Efektif


Kebiasaan merupakan salah satu pondasi yang memiliki peran penting terhadap kesuksesan seseorang. Dengan kebiasaan pula setiap orang juga dapat jatuh kelembah kenestapaan, manakala ia memiliki kebiasaan yang destruktif seperti malas-malasan, boros berlebihan, judi dan lain sebagainya.

Ada sebuah hal menarik dari sebuah kebiasaan, dimana berdasarkan studi yang dilakukan oleh vital smart terhadap 1808 pekerja, menemukan hubungan tentang kesuksesan karir dengan kebiasaan baik sebesar 46 persen. Hal ini berarti bahwa perilaku yang konsisten dan berulang akan memiliki andil dalam pengambilan keputusan seseseorang. 

Tentu saja, jika kebiasaan yang dilakukan oleh seseorang adalah perbuatan yang memiliki relevansi dengan kebiasaan baik, akan memiliki dampak pada pengambilan keputusan yang baik, begitu pula sebaliknya dimana kebiasaan buruk akan mempengaruhi pengambilan keputusan yang buruk. Dan akhirnya berpengaruh pada kesuksesan dirinya dimasa depan.

Kabar baiknya adalah, kebiasaan baik itu memiliki kemampuan yang lebih powerfull di bandingkan dengan bakat alami sebesar 24,6%. Maka tidak mengherankan jika kebiasaan ini juga akan mengalahkan keberuntungan yang acapkali dipercayai oleh orang-orang berpaham kepercayaan kuno.

Dalam buku yang ditulis oleh Stephen R Covey berjudul THE 8TH HABIT membagi 7 kebiasaan manusia, yang akan sangat efektif menunjang keberhasilan dalam hidup. 7 kebiasaan tersebut diantaranya adalah




1. Menjadi Proaktif

Menjadi proaktif adalah sesuatu yang tidak hanya sekedar dalam mengambil inisiatif. Proaktif juga memiliki arti bahwa seseorang harus menyadari mengenai arti tanggung jawab terhadap pilihan-pilihan yang telah kita pilih. Selain itu kita juga harus memiliki kebebasan untuk memilih berdasarkan prinsip dan nilai, dan bukan didasarkan pada suasana hati ataupun kondisi di sekitar kita.

Orang yang proaktif akan menjadi agen perubahan, dan memilih untuk tidak menjadi korban, untuk tak mudah reaktif, mereka memilih untuk tidak menyalahkan orang lain pada saat apa yang di pilih tidak sesuai dengan yang diharapkannya.

2. Memulai terlebih dahulu dengan tujuan akhir

Individu, keluarga, tim dan juga organisasi membentuk masa depan mereka dengan lebih dahulu menciptakan sebuah visi mental untuk segala proyek, baik itu yang sifatnya besar maupun kecil, antarpribadi atau pribadi itu sendiri. Mereka tak hanya sekedar hidup dari hari kehari tanpa adanya tujuan yang jelas di dalam pikiran mereka. Mereka akan mengidentifikasi diri dan memberikan komitmen terhadap prinsip, tujuan, dan hubungan yang paling berarti bagi kehidupan mereka.

3.  Mendahulukan yang Utama

Mendahulukan yang paling utama berarti mamu mengatur beragam aktivitas dan juga melaksanakannya berdasarkan pada prioritas yang paling penting. Apa pun situasinya, hal itu berarti menjalani kehidupan berdasarkan kepada prinsip yang Anda rasakan paling berharga, bukan kepada agenda dan juga kekuatan disekitar yang mendesak Anda.

4. Berifkir Win-Win Solution

Berpikir win-win merupakan kerangka berfikir dan juga hati yang berusaha untuk mencari manfaat bersama dan saling menghormati di dalam segala jenis interaksi. Berfikir win-win berbicara mengenai dasar-dasar dari mentalitas yang berkelimpahan, merasa memiliki banyak peluang, dan bukan berpikir kekurangan. 

Berpikir kekurangan sendiri memiliki dampak buruk dalam kehiudpan, dimana ia akan selalu memandang segala sesuatunya sebagai sesuatu persaingan yang harus saling mengalahkan dan mematikan yang lainnya.

5. Berusaha untuk memahami terlebih dahulu baru kemudian berusaha untuk dipahami

Apabila kita mendengarkan dengan maksud memahami orang lain, dan bukan sekedar mencari celah untuk menjawab, kita dapat memulai komunikasi pembentukan hubungan yang sejati. Peluang-peluang untuk berbicara secara terbuka dan untuk dipahami kemudian biasanya akan datang secara alamiah dan lebih mudah. 

Berusaha untuk memahami memang memerlukan pertimbangan yang matang; sedangkan berusaha untuk dipahami memerlukan keberanian. efektivitas terletak kepada bagaimana cara untuk menyeimbangkan dan juga menggabungkan keduanya.

6. Bersinergi

Sinergi merupakan sebuah alternatif cara yang bisa dipakai untuk mencapai sebuah kesuksesan. Sinergi sendiri merupakan buah daripada sikap menghormati, menghargai, dan juga merayakan adanya perbedaan antara orang-orang. Sinergi memiliki sangkut pautnya dengan upaya untuk memecahkan masalah, menyelesaikan perbedaan dan meraih peluang yang ada.

7. Mengasah softskill dan hardskill

Mengasah softskill dan hardskill berkenaan dengan upaya diri kita memperbaharui dan meningkatkan kemampuan di bidang dasar kehidupan seperti fisik, sosial/ emosional, mental dan juga spiritual. Ini merupakan kebiasaan yang akan meningkatkan kapasitas kita dalam menjalankan semua kebiasaan yang lain dan tentu saja akan meningkatkan efektifitas dalam melakukan segala aktifitas.

Itulah beberapa hal terkait dengan 7 kebiasaan yang efektif dalam menjalani kehidupan dan tentu saja dapat berimbas pada kesuksesan dalam segala lini kehidupan.


No comments:

Post a Comment

Dunia Psikologi dan Fenomena Sekitar Designed by Templateism.com Copyright © 2014

Theme images by Goldmund. Powered by Blogger.