Latest News

Sudahkah Anda Memahami Perbedaan Cinta Dan Suka?

Sudahkah Anda Memahami Perbedaan Cinta Dan Suka?

Perbedaan Cinta Dan Suka - Pernahkah anda menyukai orang lain ? Atau minimal merasa simpati dengannya ? Lalu apa yang anda rasakan ? Seperti apakah gambaran perasaan anda saat itu ? Senang ? Sedih ? Bahagia ? Mungkinkah itu perasaan jatuh cinta ? Atau hanya rasa suka yang biasa saja ?


Masalah percintaan, seperti cinta dan suka memang merupakan masalah perasaan yang setiap orang rasakan. Ke dua jenis perasaan ini sebenarnya sedikit mirip memang, bahkan ada yang menyamakann antara cinta atau suka. Batasnya tipis, akan tetapi maknanya berbeda sekali loh.


Bukan hanya itu saja, perilaku dan juga sikap orang yang mencintai dan menyukai itu juga ternyata berbeda.


Perbedaan Cinta Dan Suka


Baik cinta atau suka, keduanya memiliki persamaan, yakni sama – sama peduli dengan subyek yang di cinta atau suka. Sama – sama peduli saat subyek sedang ada masalah, ingin membantu. Sama – sama khawatir ketika subyek sedang keadaan yang buruk. Bahkan juga sama – sama bahagia ketika subyek bisa tersenyum.

Lantas, seperti apa sajakah perbedaan cinta dan suka dalam artian luas ? Simak ulasan berikut ini :


1.       Cinta membuatmu cukup, tapi suka meminta yang lebih

Perbedaan cinta dan suka yang pertama adalah apa yang dirasakan. Cinta memiliki perasaan yang cukup terhadap apa yang dimiliki. Saat kamu mencintai, maka segala sesuatu yang ada dalam diri subyek biasanya merupakan hal-hal yang sifatnya terbaik, apapun itu. Baik secara fisik seperti wajah, dan penampilan, hingga hal-hal yang berkaitan dengan habbit dan juga kepribadian seperti kepandaian, tutur kata, perilaku, semuanya menunjukkan kesempurnaan dimata orang yang mencintai. Sedangkan perasaan suka yang dirasakan adalah rasa ingin memiliki. Saat kamu menyukai dia, maka perasaan yang berkecamuk dalam diri anda adalah, berharap agar si dia selalu ada disampingmu. Kamu ingin dia menjadi milikmu seutuhnya.


2.       Cinta adalah memberi, sedangkan suka adalah meminta

Jika benar kamu mencintai dia, maka tentu  kamu akan banyak memberi. Seperti memberi kasih sayang ikhlas, meluangkan waktu, merelakan untuk memberi tenagamu untuknya, rela belajar hal baru untuknya.

Berbeda dengan suka. Tentu kamu akan meminta ia untuk memberikan seluruh perhatiannya, meminta ia untuk selalu peduli kepadamu, dan lain sebagainya. Dengan cinta maka Anda akan diajarkan makna keikhlasan, sedangkan suka akan meminta hubungan timbal balik yang sepadan.


3.       Cinta sifatnya meredam emosi, sedangkan suka adalah meledakkan emosi

Ada kalanya kamu merasa kesal dengan orang yang kamu cinta atau suka. Seperti saat ia melakukan kesalahan. Namun orang yang cinta atau suka memiliki penyelesaian berbeda. Cinta akan berusaha meredam emosinya, dan belajar untuk saling mengerti keadaan dan situasinya.

Sebaliknya dengan suka, memiliki kecendurngan untuk meledak-ledak karena sebuah kesalahan kecil. Karena bagimu, dialah yang sempurna dan tidak akan  pernah melakukan kesalahan seperti itu.


4.       Dengan cinta kita dapat mengingat sepanjang waktu, sedangkan suka hanya pada momen tertentu

Antara cinta dan suka memiliki perbedaan dalam hal perasaan. Anda akan cendrung merasakan perasaan yang lama saat mencintai dibandingkan dengan menyukai. Seseorang yang mencintai, akan selalu mengingat momen indah sepanjang waktu. Saat Anda sedang sendiri, maka anda akan mengingat momen indah sewaktu bersamanya. Saat bersedih, anda mengingatnya saat moment berbagi cerita.


Saat bahagia, anda akan mengingatnya untuk berbagi tawa. Berbeda dengan suka. Orang yang kamu suka memang selalu berputar – putar di kepalamu. Ia adalah sosok yang kamu bayangkan beberapa waktu. Namun hal ini tidaklah lama. Hanya berjalan beberapa tahun saja.


5.       Cinta bisa menguatkanmu, tapi suka bisa melemahkanmu

Cinta memang bisa menguatkanmu. Saat kamu terpuruk, lemah, lantas mengingat orang yang kamu cintai justru bisa menambah energimu. Pasti anda akan bangkit dan bangun dari keterpurukan. Membawa semangat baru dan bisa berdiri. Berbeda dengan suka. Saat kamu jatuh, kamu berharap orang yang kamu sukai disampingmu. Sayang keberadaanya tidak bisa dijangkau. Lantas kamu semakin galau, bingung, dan tidak bisa apa – apa. Keadaan seperti inilah yang justru melemahkanmu.

 

Siapa sajakah orang yang kamu suka ? Siapa sajakah orang yang kamu cinta ? 

Baca Lengkapnya di bawah ini

SENI MENCINTAI

No comments:

Post a Comment

Dunia Psikologi dan Fenomena Sekitar Designed by Templateism.com Copyright © 2014

Theme images by Goldmund. Powered by Blogger.